Popular Posts

Senin, 12 Maret 2012

Cabang-Cabang Ilmu Anatomi

Selamat pagi sahabat proners, setelah membaca-baca buku anatomi proners akan menulis secara singkat mengenai cabang-cabang ilmu anatomi.

Dalam materi perkuliahan Ilmu Keperawatan kita pasti akan menemukan mata kuliah Anatomi. Sebenarnya anatomi itu memiliki 9 cabang, yaitu sebagai berikut:
  1. Anatomi Makroskopis: Ilmu anatomi yang mempelajari susunan tiap-tiap oran tubuh dengan jalan memotong dan memisah-misahkan bagian-bagian dari tubuh.

  2. Anatomi Mikroskopis: Ilmu anatomi yang mempelajari susunan tiap-tiap organ tubuh dengan menggunakan kaca pembesar atau mikroskop, misalnya mempelajari tentang sel dan penyelidikian tentang jaringan.

  3. Anatomi Sistemik: Ilmu anatomi yang mempelajari tentang setiap sistem yang terdapat dalam tubuh. Setiap sistem dalam tubuh mempunyai jaringan yang sama dan membentuk fungsi yang khusus, misalnya sistem otot, sistem jantung dan lainnya.

  4. Anatomi Regional: Ilmu anatomi yang mempelajari letak organ-organ tubuh satu dengan lainnya. Hal ini penting dalam melakukan pembedahan (operasi), misalnya mengetahui letak saraf. pembuluh darah dan lainnya.

  5. Anatomi Perkembangan (embriologi): Ilmu anatomi yang mempelajari perubahan-perubahan pada sel pertama kehamilan sampai anak lahir.

  6. Anatomi Permukaan (surface anatomy): Ilmu anatomi yang mempelajari tentang letak organ-organ dalam tubuh yang diproyeksikan ke permukaan tubuh.

  7. Anatomi Perbandingan (Comperative anatomy): Ilmu anatomi yang berhubungan dengan persamaan dan perbedaan antara susunan tubuh manusia dengan makhluk yang lebih rendah (binatang).

  8. Anatomi Radiologi (anatomy X-ray): Ilmu yang mempelajari susunan organ-organ tubuh manusia secara radiologi.

  9. Anatomi Antroologi: Ilmu yang mempelajari tentang ukuran tubuh manusia yang berbeda antara satu bangsa dengan bangsa yang lain.
selamat berjuang Ners, tentukan cita-cita anda ingin menjadi Ners yang seperti apa.

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar anda sangat berarti bagi pengembangan blog ini. Berkomentarlah dengan bijak ya jangan SPAM. Jangan lupa follow ya dan tinggalkan pesan dikomentar post mana saja nanti saya follback. Terima kasih